DWI SAFITRIA RAHMADI, PBB220015 (2025) EVALUASI FAKTOR PENYEBAB KETIDAKURATAN KODE ICD-10 MENGGUNAKAN ANALISIS SWOT DI PUSKESMAS KAMPOENAHO TAHUN 2025. Diploma thesis, POLITEKNIK BAUBAU.
KTI.pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2030.
Download (4MB)
Abstract
ABSTRAK
DWI SAFITRIA RAHMADI. Evaluasi Faktor Penyebab Ketidakuratan Kode ICD-
10 Menggunakan Analisis SWOT di Puskesmas Kampoenaho (dibimbing oleh
Ahmad Amiruddin dan Wa Ode Sitti Budiaty).
Perekam Medis mempunyai kewenangan untuk melengkapi rekam medis sesuai kualifikasi pendidikannya yaitu melaksanakan sistem klasifikasi dan kodefikasi penyakit yang berkaitan dengan kesehatan dan tindakan medis sesuai terminologi medis yang benar. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi Faktor Penyebab Ketidakakuratan Kode ICD-10 Menggunakan Analisis SWOT Di Puskemas Kampeonaho. Penelitian ini dilaksanakan di Puskesmas Kampeonaho Tahun 2025. Metode yang digunakan adalah menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif, pengumpulan data menggunakan metode wawancara, observasi dan studi dokumentasi. Alat pengumpulan data menggunakan pedoman wawancara, lembar observasi, lembar studi dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa aspek Strengths (kekuatan) meliputi semangat belajar mandiri petugas, dukungan sistem aplikasi ePuskesmas dan P-Care, serta ketersediaan referensi ICD-10 dan perangkat kerja. Pada aspek Weaknesses (kelemahan), ditemukan tidak adanya pelatihan teknis, kurangnya SDM khusus koder, lemahnya koordinasi lintas profesi, serta keterbatasan infrastruktur dan SOP. Sementara itu, aspek Opportunities (peluang) mencakup adanya peluang pelatihan dari Dinas Kesehatan, pemanfaatan teknologi, serta potensi kolaborasi dan pemberian insentif kinerja. Adapun aspek Threats (ancaman) meliputi ketidaksesuaian sistem digital dengan buku referensi, tidak adanya supervisi dan standar pengkodean seragam, serta lemahnya pengawasan dan keamanan data. Kesimpulan pada penelitian ini bahwa evaluasi ini menunjukkan perlunya strategi perbaikan menyeluruh untuk meningkatkan kualitas pengelolaan data diagnosis di tingkat Puskesmas.
Kata Kunci : Ketidakuratan Kode ICD-10, Analisis Strenghts, Weaknesses, Opportunities, Threaths
| Item Type: | Thesis (Diploma) |
|---|---|
| Subjects: | Kesehatan > Rekam Medis dan Informasi Kesehatan |
| Divisions: | Rekam Medis dan Informasi Kesehatan |
| Depositing User: | Unnamed user with username salmansay |
| Date Deposited: | 17 Jan 2026 01:58 |
| Last Modified: | 17 Jan 2026 01:58 |
| URI: | https://repositori.poltekbaubau.ac.id/id/eprint/708 |

