TINJAUAN ASPEK KEAMANAN DAN KERAHASIAAN REKAM MEDIS PADA BAGIAN FILING PUSKESMAS SORAWOLIO KOTA BAUBAU TAHUN 2019

ADI, NOVIA (2020) TINJAUAN ASPEK KEAMANAN DAN KERAHASIAAN REKAM MEDIS PADA BAGIAN FILING PUSKESMAS SORAWOLIO KOTA BAUBAU TAHUN 2019. Diploma thesis, POLITEKNIK BAUBAU.

[thumbnail of KTI NOVIA ADI.pdf] Text
KTI NOVIA ADI.pdf - Bibliography
Restricted to Registered users only until 30 September 2026.

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan aspek keamanan dan kerahasiaan dokumen rekam medis pada ruang filing Puskesmas Sorawolio Kota Baubau. Penelitian ini dilaksanakan di ruang penyimpanan (filing) Rekam Medis Puskesmas Sorawolio. Desain penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif dengan rancangan fenomenologi. Subjek penelitian ini adalah dua orang petugas rekam medis dan kepala Puskesmas. Objek penelitian ini adalah keamanan dan kerahasiaan dokumen rekam medis di ruang filing Puskesmas Sorawolio selama penelitian dilakukan. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara dan studi dokumentasi. Keamanan berkas rekam medis dinilai dari segi fisik di Puskesmas Sorawolio kurang aman karena belum dilengkapi alat pengukur suhu dan tracer. Keamanan dari faktor biologi berkas rekam medis belum aman karena belum tersedianya kapur barus, dan untuk keamanan dari faktor kimiawi berkas rekam medis sudah aman karena selalu dibersihkan dan dirapikan. Kerahasiaan rekam medis di Puskesmas Sorawolio sudah baik karena pintu ruang rekam medis selalu terkunci dan berkas rekam medis di distribusikan oleh petugas bukan pasien. Sebaiknya Puskesmas Sorawolio membuat tracer, menyediakan alat pengukur suhu dan kapur barus serta selalu memperhatikan berkas rekam medis agar selalu terjaga keamanan dan kerahasiaannya.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Kesehatan > Rekam Medis dan Informasi Kesehatan
Divisions: Rekam Medis dan Informasi Kesehatan
Depositing User: Unnamed user with email wawanwardiman354@gmail.com
Date Deposited: 11 Feb 2025 13:15
Last Modified: 11 Feb 2025 13:15
URI: https://repositori.poltekbaubau.ac.id/id/eprint/307

Actions (login required)

View Item
View Item