ANIMO MASYARAKAT UNTUK MENGAMBIL OBAT DI DEPO FARMASI PUSKESMAS WAJO KOTA BAUBAU

MAYASITA, KURNIA (2020) ANIMO MASYARAKAT UNTUK MENGAMBIL OBAT DI DEPO FARMASI PUSKESMAS WAJO KOTA BAUBAU. Diploma thesis, POLITEKNIK BAUBAU.

[thumbnail of KTI.pdf] Text
KTI.pdf - Bibliography
Restricted to Registered users only until 30 September 2026.

Download (3MB)

Abstract

Puskesmas merupakan fasilitas pelayanan kesehatan yang menyelenggarakan upaya kesehatan masyarakat dalam upaya promotif, preventif, untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui animo masyarakat untuk mengambil obat di depo farmasi Puskesmas Wajo Kota Baubau. Penelitian ini menggunakan metode survei yang dianalisis secara deskriptif kuantitatif dengan menggunakan instrumen berupa angket atau kuesioner. Populasi dalam penelitian ini yaitu seluruh masyarakat yang datang berobat pada Puskesmas Wajo Kota Baubau dengan jumlah sampel sebanyak 95 paien sebagai responden. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa dari 95 responden menyatakan sangat bagus sebanyak 20,1%, bagus sebanyak 52,1%, cukup bagus sebanyak 27,1%. Dengan demikian maka dapat dikatakan bahwa sebanyak 99,3% responden menyatakan pelayanan obat di Puskesmas Wajo adalah bagus. Kemudian berdasarkan hasil observasi tentang kecenderungan pasien untuk mengambil obat di Depo Farmasi Puskesmas Wajo menunjukkan bahwa seluruh (100%) dari pasien sebagai responden mengambil obat, dalam arti bahwa tidak ada satupun pasien yang tidak memiliki keinginan untuk mengambil obat.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Kesehatan > Farmasi
Divisions: Farmasi
Depositing User: Unnamed user with email wawanwardiman354@gmail.com
Date Deposited: 31 Jan 2025 07:42
Last Modified: 31 Jan 2025 07:42
URI: https://repositori.poltekbaubau.ac.id/id/eprint/243

Actions (login required)

View Item
View Item